Diskominfo Lebak Tanggap Bencana, Pastikan Layanan Data Terkoneksi Baik Diposko Bencana Alam



Media Informasi - Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lebak sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana banjir bandang dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di kabupaten lebak berikan bantuan jaringan layanan data di posko pengungsian Banjar irigasi Lebak gedong, (03/01).

Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Doddy Irawan, layanan data diberikan untuk memberikan akses layanan data Internet kepada korban dan petugas serta relawan di posko pengungsian dan sekitarnya untuk memastikan hubungan komunikasi sebagai informasi kepada sanak keluarga dan team rescue/penyelamatan untuk mendapatkan pertolongan pertama di posko pengungsian.


Baca Juga : Bupati Lebak Terus Pantau Lokasi Banjir Bandang dan Tanah Longsor


Berdasarkan hasil pantauan Tim Diskominfo lebak pada lokasi bencana banjir bandang dan tanah longsor mengakibatkan banyaknya fasilitas umum yang rusak, oleh karena itu Diskominfo lebak bekerja sama dengan PT. Telkom Indonesia berikan bantuan data Internet guna memudahkan dalam berkomunikasi mengenai kondisi real-time diposko pengungsian desa banjar irigasi kecamatan lebakgedong.

Menurut salah seorang warga selain dari rumah yang hancur, jalan yang longsor, jaringan listrikpun banyak yang rusak, sehingga kesulitan untuk berkomunikasi dengan keluarga yang berada diluar daerah mengenai kondisi disini. Dan satu - satunya jaringan yang masih menyala yakni di wilayah posko bencana banjir.

Semoga dengan hadirnya layanan data di posko pengungsian desa banjar irigasi kecamatan lebakgedong dapat memberikan manfaat bagi semuanya. IAM


0 Comments