Presiden Jokowi Kunjungi Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Kecamatan Lebakgedong Kabupatenk Lebak

Media Informasi - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi lokasi terjadinya Bencana banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi pada 1 Januari 2020 lalu yang melanda sejumlah wilayah, di Kabupaten Lebak.

Kunjungan Presiden Jokowi ke Kabupaten Lebak khususnya untuk mendatangi ke lokasi, di tiga Kecamatan yang terdampak, yaitu Kecamatan Cipanas, Lebakgedong dan Sajira. Kedatangan orang nomor satu di indonesia tersebut, disambut pula oleh Gubernur Banten Wahidin Halim dan Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya, di Pondok Pesantren Modern Latansa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, Selasa (7 Januari 2020).

Presiden Joko Widodo dalam kunjungannya tersebut mengatakan dampak bencana banjir bandang dan longsor diakibatkan karena perambahan hutan dan penambang emas secara ilegal, oleh karena itu Presiden Jokowi meminta kepada Gubernur Banten dan Bupati Lebak untuk segera menghentikan aktivitas tersebut.

“Jangan sampai hanya untuk keuntungan beberapa orang, dampaknya merugikan banyak orang hingga terjadinya banjir bandang dan longsor,”kata Jokowi di dampingi Gubernur Banten dan Bupati Lebak, diponpes Latansa Cipanas, Kecamatan Cipanas.

Selain itu, Presiden Jokowi  juga mengatakan ada sebanyak 30 jembatan penghubung yang sangat penting, yang rusak, untuk menghubungkan antar desa dan antar wilayah. Untuk itu pihaknya telah menyampaikan ke Kementrian PU untuk segera diselesaikan.

“Diperkirakan 3 hingga 4 bulan jembatan-jembatan tersebut dapat diselesaikan, termasuk 19 sekolah yang terdampak, pihaknya telah menyampaikan kepada Kemendikbud untuk segera  memperbaikinya,”katanya.

Lebih lanjut Presiden Jokowi mengatakan berdasarkan data, akibat banjir bandang, rumah yang rusak sebanyak 1410 unit.

“Jika data dilapangan sudah lengkap, maka akan direlokasi, karena melihat dengan kondisi banjir yang memungkinkan pemukiman warga untuk direlokasi, namun terkait dimana lokasinya, Gubernur dan Bupati yang mengaturnya,”pungkas Jokowi.

Usai mengunjungi ponpes latansa Cipanas, Jokowi bersama rombongan mendatangi posko pengungsian di kampung Cikomara, Desa Banjar Irigasi, Kecamatan Lebak Gedong. Di posko pengungsiantersebut, Jokowi memberikan semangat kepada para korban bencana alam dan memberikan bingkisan bagi masyarakat yang terdampak bencana, sekaligus memberikan buku tulis bagi anak-anak siswa SD di posko pengungsian tersebut.

Berdasarkan rangkaian acara kunjungan Jokowi ke Kabupaten Lebak, Presiden Republik Indonesia juga akan mengunjungi Jembatan permanen yang terputus di Kecamatan Sajira, dilanjutkan dengan mengunjungi pengungsi di posko utama Sajira dan bertolak ke Pusdiklatpur Ciuyah untuk kembali ke Jakarta menggunakan Hellycopter. (Adit)

0 Comments