Mesut Ozil Ingin Ke Final


Gelandang Real Madrid Mesut Ozil mengakui laga menghadapi
Borussia Dortmund adalah laga yang spesial bagi dirinya. Playmaker asal Jerman tersebut mengaku senang dapat bertemu
dengan rekan-rekan setimnya di
tim nasional.

"Ini menghadirkan perasaan yang
spesial ketika menghadapi beberapa rekan satu tim di
timnas Jerman, tetapi ini juga menjadi lebih spesial untuk dapat
melakukannya bersama Real Madrid di semi-final Liga Champions," ujar Ozil.

"Ini adalah ketiga kalinya saya
menembus babak semi-final kompetisi ini bersama Madrid dan
kami ingin memberikan yang terbaik dari diri kami jadi kami
dapat meraih babak final dan menggapai target kami."

0 Comments